P E N G U M U M A N
Nomor : 813/1666-BKD/2012
Tentang
PENERIMAAN CPNS DAERAH PEMERINTAH KOTA BANDUNG
FORMASI TAHUN 2012
Sesuai Surat Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor R/96/M.PAN-RB/06/2012 Tanggal 11 Juni 2012 Perihal Persetujuan Rincian Alokasi Tambahan Formasi CPNS Daerah untuk Jabatan yang dikecualikan Tahun 2012 dan Keputusan Walikota Bandung Nomor 810/Kep.425-BKD/2012 Tanggal 18 Juni 2012 tentang Formasi Pengadaan Calon Pegawai Negeri Sipil Daerah Tahun 2012 untuk jabatan yang dikecualikan di lingkungan Pemerintah Kota Bandung adalah sebanyak 69 orang.
Bagi masyarakat yang berminat menjadi CPNSD Pemerintah Kota Bandung Formasi Tahun 2012 agar mendaftarkan diri untuk mengikuti seleksi dengan ketentuan sebagai berikut :
Persyaratan Umum CPNS Daerah Pemerintah Kota Bandung 2012 :
- Warga Negara Indonesia;
- Bertaqwa kepada Tuhan Yang Maha Esa;
- Memiliki Integritas yang tinggi terhadap Negara Kesatuan Republik Indonesia;
- Tidak pernah dihukum penjara atau kurungan berdasarkan putusan pengadilan yang sudah mempunyai kekuatan hukum yang tetap, karena melakukan suatu tindak pidana kejahatan;
- Tidak pernah diberhentikan dengan hormat tidak atas permintaan sendiri atau tidak dengan hormat sebagai Pegawai Negeri Sipil atau diberhentikan tidak dengan hormat sebagai pegawai swasta;
- Tidak berkedudukan sebagai Calon Pegawai Negeri Sipil atau Pegawai Negeri Sipil;
- Mempunyai kualifikasi pendidikan, kecakapan, keahlian dan keterampilan yang diperlukan;
- Berkelakuan baik;
- Sehat jasmani dan rohani; dan
- Syarat lain yang ditentukan dalam persyaratan jabatan.
Persyaratan Khusus CPNS Kota Bandung 2012 :
- Berusia serendah-rendahnya 18 (delapan belas) tahun dan setinggi-tingginya 35 (tiga puluh lima) tahun per-1 Desember 2012, ditunjukkan dengan Fotocopy Kartu Tanda Penduduk yang masih berlaku;
- Bagi yang usianya lebih dari 35 (Tiga puluh lima) tahun sampai dengan 40 (empat puluh) per 1 Desember 2012, dapat mengikuti pendaftaran dengan syarat memiliki masa kerja pada instansi pemerintah atau lembaga swasta yang berbadan hukum yang menunjang kepentingan nasional, sekurang-kurangnya selama 5 (lima) tahun pada 17 April 2002 dan masih bekerja terus-menerus sampai dengan saat ini, yang dibuktikan dengan melampirkan fotocopy sah surat keputusan bukti pengangkatan pertama dan terakhir.
Cara Registrasi Online CPNS Kota Bandung 2012 :
- Setiap pelamar harus melakukan pendaftaran secara secara online melalui situs pendafataran cpns Kota Bandung di www.cpnsd.kotabandung.org dengan memperhatikan langkah-langkah pengisian secara cermat dan hati-hati. Kesalahan pengisian sehingga terjadi ketidaksesuaian dengan dokumen pendukung mengakibatkan ketidaklulusan proses seleksi administrasi.
- Pelamar yang telah melakukan pendaftaran secara online akan mendapatkan nomor pendaftaran. Aplikasi pendaftaran online akan ditutup pada tanggal 17 Agustus 2012 pukul 24.00 WIB
Disamping melakukan pendaftaran online, peserta wajib mengirimkan berkas pendukung sebagai
berikut :
- Surat Lamaran dibuat dengan tulisan tangan sendiri memakai tinta hitam ditujukan Kepada Walikota Bandung dan dalam lamaran mencantumkan : kode lamaran dan nomor pendaftaran serta ditandatangani (tanpa materai);
- Fotocopy KTP yang dilegalisir pejabat berwenang;
- Copy Ijazah (Sarjana dan Profesi), dan transkrip nilai (masing-masing dilegalisir);
- Catatan : ijazah yang diakui adalah yang sah dikeluarkan dari Sekolah/Perguruan Tinggi Negeri atau dari Sekolah/Perguruan Tinggi swasta yang terakreditasi atau yang telah mendapat ijin.
Bagi sahabat-sahabat yang membutuhkan Pengumumam Lengkap CPNS Pemerintah Kota Bandung 2012 bisa donwload langsung di sini : KLIK DI SINI
Untuk pendaftaran online CPNS Kota Bandung bisa langsung melalui website berikut ini : www.cpnsd.kotabandung.org
0 komentar:
Posting Komentar