Sekilas tentang Bank DKI
Bank DKI pertama kali didirikan di Jakarta dengan nama “PT. Bank Pembangunan Daerah Djakarta Raya” sebagaimana termaktub dalam akta Perseroan Terbatas Perusahaan Bank Pembangunan Daerah Djakarta Raya (PT. Bank Pembangunan Daerah Djakarta Raya) No. 30 tanggal 11 April 1961 dibuat oleh dan dihadapan Eliza Pondaag S.H., Notaris di Jakarta, yang telah memperoleh pengesahan dari Menteri Kehakiman Republik Indonesia dengan Surat Keputusan No. J.A.5/31/13 tanggal 11 April 1961 dan telah didaftarkan dalam buku register di Kantor Pengadilan Negeri Jakarta di bawah No. 1274 tanggal 26 Juni 1961 serta telah diumumkan dalam Tambahan No. 206 Berita Negara Republik Indonesia No. 41 tanggal 1 Juni 1962.
Ruang lingkup kegiatan Bank adalah untuk menjalankan aktivitas umum perbankan. Pada tanggal 30 Nopember 1992, Bank memperoleh ijin untuk melakukan aktivitas sebagai Bank Devisa berdasarkan SK Direksi Bank Indonesia No. 25/67/KEP/DIR. Pada bulan Maret 2004, Bank mulai melakukan kegiatan operasional berdasarkan prinsip syariah berdasarkan Surat Bank Indonesia No. 6/39/DpbS, tanggal 13 Januari 2004 tentang prinsip pembukaan kantor cabang syariah Bank dalam aktivitas komersial Bank.
Berdasarkan hasil Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa tanggal 31 Mei 2012, struktur pemegang saham Bank DKI saat ini adalah 99,86% (Rp699.000.000.000) dimiliki oleh Pemprov DKI Jakarta, sedangkan 0,14 % (Rp1.000.000.000) dimiliki oleh PD Pasar Jaya.
Adanih Lowongan Kerja Terbaru di Bank DKI Desember 2012
1. Pemimpin Cabang (Kode : PC)
Kualifikasi Khusus:
- Pendidikan Min. S1, diutamakan S2.
- Usia max 45 tahun
- Memahami/menguasai karakteristik pasar/bisnis di wilayah SOLO dan sekitarnya
- Memiliki pengalaman menjadi Pemimpin Cabang min. 3 tahun dan pengalaman perbankan minimal 6 tahun.
- Berpengalaman dalam mensupervisi minilm 20 Staff
- Memiliki Kemampuan dalam melakukan problem solving dan analisis
- Memiliki kemampuan interpersonal dan good communications skill
Kualifikasi Khusus:
- Pendidikan Min. S1,
- Usia max 35 tahun
- Memiliki pengalaman menjadi Pemimpin Seksi / Supervisor min. 2 tahun dan pengalaman perbankan minimal 4 tahun.
Kualifikasi Khusus:
- Pendidikan Min. S1
- Usia max 35 tahun
- Memiliki pengalaman di perbankan min. 3 tahun di bidang perkreditan korporasi dan komersial, Konsumer serta retail.
- Memahami / menguasai karakteristik pasar / bisnis di wilayah Solo dan sekitarnya.
- Memiliki pengalaman melakukan analisa kredit, memahami proses kredit yang sistematis dan prudent, memahami risiko kredit dan berbagai segmen pasar industri, import/export perdagangan.
Kualifikasi Khusus:
- Pendidikan Min. S1
- Indeks Prestasi Kumulatif > 3.00
- Usia max 27 tahun
- Berpengalaman sebagai Customer Service / Administrasi diutamakan
- Belum Menikah
Kualifikasi Khusus:
- Pendidikan Min. D3
- Usia max 23 tahun
- Berpengalaman sebagai Teller diutamakan
- Belum Menikah
Kualifikasi Umum:
- Pendidikan Min. S1, diutamakan dari Perguruan Tinggi terkemuka Jurusan : AKUNTANSI, MANAJEMEN, PERBANKAN, Matematika, Statistika, Teknik Industri, Teknik Arsitektur, Teknik Sipil, Hukum, Ilmu Komputer, Komunikasi, Humas/Public Relation/Syariah (Kode : CS, ADM)
- Berpenampilan menarik dan Berkepribadian Baik.
- Tinggi Badan : Wanita min 160 cm, Pria min 165 cm. Dengan Berat Badan Proporsional (Kode: CS, ADM dan Teller)
- Customer Oriented
- Diutamakan memiliki kemampuan berbahasa Inggris aktif (Lisan / Tulisan)
- Tidak sedang dalam proses pengadilan atau terlibat dalam proses hukum (pidana atau perdata)
Biro Konsultasi dan Pemeriksaan Psikologis - Universitas Muhammadiyah Surakarta
(BKPP Universitas Muhammadiyah Surakarta)
Jl. Ahmad Yani Tromol Pos 1 Pabelan - Kartasura Surakarta 57102
Catatan :
- Lamaran paling lambat di terima tanggal 15 Desember 2012 stempel pos.
- Hanya calon pelamar dengan kualifikasi terbaik yang diikutsertakan dalam proses seleksi selanjutnya.
- Pengumuman selesksi tanggal 17 Desember 2012 dapat dilihat disini.
Untuk informasi lebih lanjut hubungi Bank DKI Call Center 2354 5555 atau http://bankdki.co.id dan http://bankdkisyariah.co.id.
Sumber : Kompas Edisi Cetak 8 Desember 2012
0 komentar:
Posting Komentar